Klasemen Akhir Kejurnas Voli Junior U-20 2023 Sektor Putra
Berikut ini klasemen akhir Kejurnas Voli Junior U-20 2023 sektor putra. Sebanyak empat tim berhasil lolos ke semifinal.
www.sportcorner.id - Fase penyisihan grup Kejurnas Voli Junior U-20 2023 sektor putra telah berakhir pada Jumat, 15 Desember 2023.
Laga antara Jawa Timur vs Sumatera Selatan jadi laga penutup penyisihan grup Kejurnas Voli Junior U-20 2023 sektor putra.
Tim voli putra Jawa Timur keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Sumsel straight set langsung (28-26, 25-21, 25-19).
Kemenangan itu menjadikan Jatim kokoh di puncak klasemen dengan perolehan enam poin dari dua pertandingan.
Adapun Sumsel mengakhiri fase penyisihan grup Kejurnas Voli Junior U-20 2023 sebagai juru kunci Grup A.
[Baca juga: Hasil Kejurnas Voli Junior U-20 2023: Jatim Tantang Jabar di Semifinal]
Dengan status juara grup, Jatim juga melenggang ke semifinal Kejurnas Voli Junior U-20 2023.
Di semifinal nanti, Jawa Timur akan berhadapan dengan Jawa Barat yang lolos dengan status runner up terbaik.
Adapun dua semifinalis Kejurnas Voli Junior U-20 2023 lainnya adalah Jawa Tengah dan Kalimantan Timur.
Jateng melenggang ke semifinal sebagai juara Grup B. Sedangkan Kaltim mencatatkan hasil sempurna sepanjang fase penyisihan grup.
Kaltim jadi salah satu tim yang menyapu bersih seluruh pertandingan fase grup Kejurnas Voli Junior U-20 2023.
[Baca juga: Hasil Kejurnas Voli Junior U-20 2023: Kalahkan Jambi, Kaltim Sempurna]