Video Kericuhan di Stadion Brawijaya Usai Laga Persik vs PSM Disetop

Beredar beberapa video kericuhan yang terjadi di Stadion Brawijaya pada laga Persik Kediri vs PSM Makassar, Senin, 18 Desember 2023.

Share:
Stadion Brawijaya Ricuh di laga Persik Kediri vs PSM Makassar, Senin, 18 Desember 2023.
Bola
Stadion Brawijaya Ricuh di laga Persik Kediri vs PSM Makassar, Senin, 18 Desember 2023.

www.sportcorner.id - Kericuhan terjadi pada laga Persik Kediri vs PSM Makassar di Stadion Brawijaya, Senin, 18 Desember 2023.

Kericuhan itu terjadi buntut dari dihentikannya pertandingan yang masih menyisakan 15 menit di babak kedua.

Adapun penyebab laga tersebut dihentikan adalah adanya kontroversi gol yang dicetak oleh pemain PSM, Yuran Fernandes, ke gawang Persik.

Awalnya, wasit Yudi Nur Cahya menganulir gol tersebut, tapi tak lama kemudian mengesahkannya.

Namun, gol tersebut kemudian dianulir lagi dan kedudukan kembali menjadi imbang 0-0.

[Baca juga: Kronologi Laga Dihentikan Usai PSM Cetak Gol ke Gawang Persik Kediri]

Protes keras pun terjadi lantaran keputusan wasit yang berubah-ubah tersebut.

Pertandingan kemudian dihentikan dalam waktu yang tak ditentukan. Sementara wasit masih berdiskusi dengan perangkat pertandingan.

Situasi Stadion Brawijaya memanas dan makin tak terkendali sehingga menimbulkan kericuhan di tribun.

Beberapa potongan video beredar di media sosial Twitter atau X menunjukkan kondisi stadion yang ricuh.

Terlihat suporter melemparkan botol dan benda lainnya ke arah lapangan.

[Baca juga: Link Live Streaming Drawing Babak Knockout Liga Europa 2023/2024]


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

Malut United vs Persija Jakarta di Liga 1 2024/2025/Media Persija

Jadwal Laga Kandang Malut United, usai LIB Setujui Perubahan

PSM vs Madura United (instagram/psm_makassar)

Rekam Jejak Alfredo Vera Sebelum Jadi Pelatih Madura United

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI