www.SportCorner.id - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares sudah berada di Bandara saat saat laga PSM vs Persik Kediri di Liga 1 2023-2024 pekan ke-23.
Pertandingan Persik vs PSM berlangsung, Senin (18/12/2023) di Stadion Brawijaya ini berakhir dengan skor 1-1.
PSM unggul lebih dahulu 1-0 di menit ke-86 melalui gol Yuran Fernandes. Persik menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-90+3, lewat gol Jean Kelly Sroyer.
Pertandingan Persik vs PSM ini sempat dihentikan dalam waktu yang cukup lama. Ini terjadi setelah PSM mencetak gol ke gawang Persik di menit ke-86.
Gol tersebut sempat dianulir oleh wasit, meski dalam tayangan ulang bola tandukan dari Yuran samar terlihat melawati garing gawang.
Baca juga: Laga Persik vs PSM Kembali Dilanjutkan, Gol Yuran Disahkan
Pertandingan kemudian dihentikan karena adanya perdebatan terkait gol tersebut. Laga memasuki menit ke-75 saat dihentikan tersebut.
Namun pada akhirnya pertandingan dilanjutkan kembali pada pukul 18.22 WIB. Dan gol dari Yuran disahkan, sehingga laga dimulai dengan skor 1-0.
Persik akhirnya bisa menyamakan kedudukan 1-1 di menit ke-90+3, dan bertahan hingga peluit panjang.
Asisten pelatih PSM, Ahmad Amiruddin menyatakan, pihaknya merasa kecewa dengan regulasi.
Menurut Ahmad Amiruddin, alasan Bernardo Tavarez pergi terlebih dahulu adalah karena akan terbang ke negaranya. Apalagi Liga 1 akan libur hingga nanti bermain kembali pada (4/12/2023).