Link Live Streaming Barcelona vs Almeria, Kickoff Jam 03.00 WIB

Barcelona membutuhkan kemenangan untuk mengincar posisi peringkat ketiga.

Share:
Barcelona menang tipis atas Brabasto di Copa del Rey/Twitter Barcelona
Bola
Barcelona menang tipis atas Brabasto di Copa del Rey/Twitter Barcelona

www.sportcorner.id - Barcelona menjamu Almeria di pekan ke-18 LaLiga 2023-2024.

Pertandingan akan digelar di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Kamis (21/12/2023) jam 01.00 WIB.

Laga ini bagaikan bumi dan langit. Bagaimana tidak, saat ini Barcelona berada di peringkat keempat dengan 35 poin.

Sedangkan Almeria merupakan juru kunci klasemen LaLiga dengan lima poin. Dari 17 laga yang sudah dilalui oleh Almeria, mereka sama sekali belum pernah menang.

Hanya meraih lima kali imbang dan 17 kali kalah.

Baca juga: VW, Tersangka Kasus Pengaturan Skor Ditahan

Barcelona membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa berada di tiga besar.

Blaugrana dan Atletico Madrid sama-sama mengoleksi 35 poin. Namun Atletico unggul dalam selisih gol.

Jika Barcelona mampu mengalahkan Almeria, maka mereka akan berada di peringkat tiga.

Sedangkan jika Barcelona kalah, dan Bilbao memperoleh kemenangan maka akan turun ke peringkat lima.

Dalam lima pertemuan terakhir di LaLiga, Barcelona unggul dengan empat kali menang dan sekali kalah.

#

Pertandingan melawan Almeria ini akan digunakan oleh Barcelona untuk bisa bangkit dari hasil buruk.

Dalam dua laga terakhir, Barcelona gagal meraih kemenangan. Barcelona dikalahkan Girona 2-4, Senin(11/12/2023).

Kemudian bermain imbang 1-1 di pekan ke-17 melawan Valencia, Minggu (17/12/2023).


Baca Juga

Persis Solo 2025/X Persis.

Hasil Liga 1 Persis Solo vs Barito Putera

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide, singgung kinerja wasit. (Foto: Instagram/persikofficial)

Link Live Streaming Liga 1 Persik vs Persija, Malam Ini

Logo HUT PSSI/Foto: PSSI

Harapan Erick Thohir di Ulang Tahun ke-95 PSSI