Alasan Boxing Day Disukai Fans tapi Dibenci Pelatih

Disukai para fans, tetapi justru Boxing Day ini kerap dibenci oleh sejumlah pelatih klub.

Share:
Ilustrasi Boxing Day.jpg
Bola
Ilustrasi Boxing Day.jpg

www.sportcorner.id - Liga Inggris akan kembali menggelar pertandingan Boxing Day tepat sehari setelah perayaan Natal.

Liga Inggris musim 2023/2024 bakal dibuka dengan duel antara Newcastle United vs Notthingham Forest tepatnya pada Selasa, (26/12/2023).

Tentunya, perayaan Boxing Day ini sangat dinantikan oleh para suporter bola.

Mereka menikmati liburan Natal bersama orang-orang terkasih dengan mendukung langsung tim kesayangan mereka bermain di stadion.

Di satu sisi, pertandingan Boxing Day ini justru dibenci oleh sejumlah pelatih klub-klub Liga Inggris.

Baca juga: [Sejarah Boxing Day yang Bikin Pemain Liga Inggris Tidak Libur Natal]

Alasannya, jadwal pertandingan yang tersaji di Boxing Day berdekatan dengan laga lainnya.

Sebut saja pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

Jurgen Klopp kesal dengan jadwal Boxing Day lantaran itu menjadi momen yang sangat rentan cedera bagi pemainnya.

Itu pernah diungkap Klopp pada 2019 lalu.

"Saya suka Boxing Day sebagai penggemar. Saya tidak masalah dengan jadwal Natal. Ini pertandingan di sekitar jadwal itu, benar-benar ada banyak pertandingan," tutur Klopp dilansir dari Daily Mail.

Baca juga: [Kisah Forest Green Rovers FC, Klub Sepakbola Vegan Pertama di Dunia]


Baca Juga

Monza vs Juventus (Foto: instagram/@juventus)

Link Live Streaming Monza vs Juventus di Serie A

Real Madrid vs Sevilla (Foto: instagram/@realmadrid)

Link Live Streaming Real Madrid vs Sevilla di LaLiga