Kevin De Bruyne Dimainkan Saat ManCity Bantai Huddersfield

Kevin De Bruyne diturunkan di pertandingan tersebut setelah lama absen karena cedera

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Manchester City mengalahkan Huddersfield dalam pertandingan babak ketiga Piala FA 2023-2024.

Bermain di Etihad Stadium, Minggu (7/1/2024), Manchester City berhasil menang dengan skor telak 5-0.

Phil Foden mencetak dua gol bagi Manchester City. Kemudian Julian Alvarez, Jeremy Doku masing-masing satu gol.

Sedangkan satu gol lagi dicetak melalui gol bunuh diri pemain Huddersfield, Ben Jackson.

Meski terlihat menguasai jalannya pertandingan, Machester City baru bisa mencetak gol saat pertandingan memasuki menit ke-33.

Baca juga: Mewahnya Bus Timnas Indonesia Selama di Piala Asia 2023

Umpan dari Julian Alvarez berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Phil Foden. The Citizens pun unggul 1-0.

Manchester City menambah gol menjadi 2-0 di menit ke-37. Kali ini Julian Alvarez yang mencetak gol dengan memanfaatkan umpan dari R.Lewis.

Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan Manchester City 2-0.

Di pertandingan ini, menjadi debut bagi Kevin De Bruyne yang masuk di menit ke-57 menggantikan Julian Alvarez.

Ini menjadi laga pertama bagi De Bruyne setelah absen cukup lama karena cedera.

Manchester City unggul 3-0 setelah pemain Huddersfield mencetak gol bunuh diri di menit ke-58.

Phil Foden mencetak gol keduanya dipertandingan tersebut, sekaligus membawa The Citizens unggul 4-0 di menit ke-65.


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

PSM vs Madura United (instagram/psm_makassar)

Rekam Jejak Alfredo Vera Sebelum Jadi Pelatih Madura United

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI