Hasil Malaysia Open 2024: Putri KW Wakil Indonesia Ke-3 yang Gugur

Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, meraih hasil negatif di hari pertama Malaysia Open 2024. Ia tersingkir di babak 32 besar.

Share:
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani. (PBSI)
Olahraga
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani. (PBSI)

www.sportcorner.id - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, menelan pil pahit di hari pertama Malaysia Open 2024, Selasa (9/1/2024).

Putri KW harus pulang lebih cepat setelah kalah dua gim langsung oleh wakil China, Han Yue, 11-21 dan 13-21.

Menghadapi unggulan kedelapan, Putri KW tampak kesulitan untuk mengembangkan permainan sendiri.

Di gim pertama, Putri KW tertinggal sejak awal pertandingan dan menyerah dengan skor akhir 11-21.

Dominasi Han Yue berlanjut di gim kedua dan tak memberikan kesempatan untuk Putri KW memimpin.

[Baca juga: Hasil Malaysia Open 2024: Leo/Daniel Wakil Indonesia Ke-2 yang Gugur]

Putri KW sebenarnya memiliki momentum untuk menyamakan kedudukan dan membalikkan keadaan ketika skor 7-8.

Sayangnya, Han Yue mampu menjaga konsistensi permainan dan menyudahi laga dengan skor akhir 21-13.

Putri KW jadi wakil Indonesia ketiga yang tersingkir di hari pertama Malaysia Open 2024.

Sebelumnya, tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, tersingkir lebih dulu usai menyerah dari wakil India, Srikanth Kidambi.

Jojo secara mengejutkan takluk dari Kidambi setelah melalui rubber game, 12-21, 21-18, 21-16.

[Baca juga: Hasil Malaysia Open 2024: Jojo Wakil Indonesia Pertama yang Tersingkir]


Baca Juga

Pemain Golden State Warrios, Stephen Curry/Twitter Golden State

Bukti Stephen Curry Lebih Hebat dari LeBron James

GS Caltex Perpanjang Kontrak Gyselle Silva

Jalannya laga Red Sparks vs Hyundai Hillstate. (Foto: Instagram/redsparks)

Jadwal Laga Kedua Final V-League Pink Spiders vs Red Sparks

Lyudmyla dan Nadiia Kichenok/IG Lyudmyla

Rumah Petenis Kembar Ukraina Terkena Bom Drone Oleh Rusia