www.SportCorner.id - Staff analisis asal Jepang terciduk menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia dan Timnas Irak di Grup D Piala Asia 2023, Senin (15/1/2024) malam WIB.
Staff wanita tersebut membawa perlengkapan yang cukup lengkap. Sebut saja, laptop dan teropong ada di mejanya.
Tidak hanya itu saja, staff wanit tersebut juga membuat tulisan di sebuah buku.
"Staff analisis asal Jepang yang hadir langsung menonton pertandingan Indonesia vs Irak kemarin. Memantau & menganalisis permainan calon lawan Jepang di fase grup," tulis akun FaktaSepakbola di Twitter X, Selasa (16/1/2024).
"Hal yang memang biasanya terjadi di dunia sepakbola. Timnas Indonesia juga sempat beberapa kali memantau pertandingan lawan. Terkadang Shin Tae-yong ikut nonton langsung, atau hanya menugaskan salah satu timnya," ujarnya.
Baca juga: Pratama Arhan Resmi ke Suwon FC, Warganet Doakan yang Terbaik
Unggahan tersebut kemudian membuat warganet berkomentar di akun tersebut.
"Sangat modern ya analisisnya," tulis anggilistalia.
"Ngeri rinci banget itu," tulis OktafianLFC.
"Itu mata-mata'in Irak sebenarnya, bukan Indonesia," tulis StrollingRudi.
Seperti diketahui, Jepang tergabung di Grup D bersama Irak, Indonesia dan Vietnam.
Di pertandingan pertama, Minggu (14/1/2024), Jepang mengalahkan Vietnam dengan skor 4-2.