www.SportCorner.id - Hidung Jordi Amat patah saat Timnas Indonesia lawan Vietnam. Hal itu tak menghalangi tekadnya untuk main lawan Jepang.
Timnas Indonesia meraih kemenangan pertama di Piala Asia 2023 dengan mengalahkan Vietnam 1-0.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Jumat (19/1/2024), gol tunggal kemenangan Indonesia dicetak Asnawi Mangkualam melalui tendangan penalti.
Hidung Jordi Amat patah di pertandingan ini. Itu terjadi saat berbenturan dengan pemain Vietnam, Nguyen Tanhn Chung.
[Baca Juga: Piala Asia 2023: Malaysia Tumbang, Dua Negara ASEAN Tersingkir]
Benturan tersebut membuat hidung Jordi Amat berdarah dan sempat mendapatkan perawatan di pinggir lapangan. Pemain Johor Darul Ta'zim itu akhirnya ditarik keluar di menit ke-70.
Jordi berharap cederanya bisa sembuh jelang pertandingan lawan Jepang pada Rabu (24/1/2024).
"Ya, saya ada patah tulang kecil disebelah hidung saya. Saya kira 2 hari istirahat saja cukup untuk penyembuhan," kata Jordi, dikutip dari laman resmi PSSI, Sabtu (20/1/2024).
"Saya harap saya bisa bermain dengan masker untuk melindungi wajah saya. Memang tidak nyaman karena menyakitkan tetapi saya berharap peradangannya hilang dalam beberapa hari," ujarnya.
Indonesia akan menghadapi laga hidup dan mati lawan Jepang untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar sekaligus mendampingi Irak lolos dari Grup D.