Diamond Food VC Klub Yuda Mardiansyah Menelan Kekalahan

Kekalahan ini menjadi yang kelima bagi Diamond Food VC di Liga Voli Thailand.

Share:
Phitsanulok VC vd Diamond Food VC di Liga Voli Thailand/Tangkapan layar
Olahraga
Phitsanulok VC vd Diamond Food VC di Liga Voli Thailand/Tangkapan layar

www.sportcorner.id - Phitsanulok VC berhasil meraih kemenangan atas Diamond Food Fine Chef - Air Force dalam lanjutan pertandingan Liga Voli putra Thailand.

Pertandingan pekan ke-11 ini berlangsung, Minggu (21/1/2024) dimenangkan oleh Phitsanulok VC dengan 3-0 (25-22, 25-22 dan 25-22).

Dominasi Phitsanulok VC sudah terlihat sejak set pertama. Meski Diamond Food VC juga memberikan perlawanan.  

Set pertama pun ditutup dengan keunggulan Phitsanulok VC dengan 25-22 atas Diamond Food VC.

Demikian juga di set kedua, Diamond Food VC gagal meraih kemenangan karena kalah 22-25 dari Phitsanulok VC.

Baca juga: Tanpa Alas Kaki, Presiden Jokowi Main Bola Bareng Jan Ethes

Di set ketiga, Diamond Food VC yang diperkuat oleh pemain Indoensia, Yuda Mardiansyah ini mencoba untuk bangkit.

Bahkan Diamond Food VC sempat memimpin 12-10 dari Phitsanulok VC. Ini setelah Yuda melakukan block dengan sempurna dari serangan lawan.

Namun kemudian Yuda melakukan serve yang gagal, bola keluar membuat Phitsanulok berhasil menyamakan kedudukan.

Pertandingan di set ketiga ini lebih ketat. Di mana Diamond Food VC kembali menyamakan kedudukan 16-16.

Spike Farhan yang dapat diblock oleh pemain Phitsanulok VC membuat lawan menyamakan poin 22-22.

Akhirnya Phitsanulock VC berhasil menutup set ketiga dengan keunggulan 25-22.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex