Hasil Malaysia Masters 2023: Ikuti Jejak Indonesia, Tuan Rumah Nirgelar

Tuan rumah Malaysia Masters 2023 harus rela tanpa gelar usai ganda putra mereka takluk dari wakil Korea Selatan di final.

Share:
Olahraga

www.sportcorner.id - Asa tuan rumah Malaysia meraih gelar di Malaysia Masters 2023 harus pupus.

Hal itu menyusul kekalahan ganda putra Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee dari wakil Korea Selatan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae.

Ganda putra Malaysia takluk dari Kang/Seo dalam pertandingan yang cukup panjang berdurasi hampir satu setengah jam, 21-15, 22-24, dan 21-19.

Sebelumnya, ganda putri Malaysia Tan Pearly/Thinaah Muralitharan juga gagal menang usai dikalahkan pasangan Korsel Baek Ha Na/Lee So Hee.

Hasil tersebut menjadikan Korsel sebagai juara umum Malaysia Masters 2023 dengan menjuarai dua nomor, yakni ganda putra dan putri.

Nasib yang sama juga diterima Indonesia di Malaysia Masters 2023. Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung juga gagal juara.

Gregoria harus mengakui kedigdayaan pebulutangkis nomor wahid dunia, Akane Yamaguchi, di babak final.

Gregoria pulang dengan titel runner-up usai kalah dengan skor 17-21 dan 7-21 dalam pertandingan berdurasi 34 menit.

Di partai final lainnya, tunggal putra India Prannoy Haseena Sunil Kumar berhasil mengalahkan wakil China Weng Hong Yang dengan skor 21-16, 13-2, dan 18-21.

Sementara ganda campuran Thailand berhasil menang atas wakil China lainnya, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping dengan skor 16-21, 21-13, dan 21-18.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex