Statistik Borneo FC vs Persija, Macan Kemayoran Tumbang

Borneo FC menang 3-1 atas Persija dan semakin nyaman di puncak klasemen Liga 1

Share:
Borneo FC vs Persija Jakarta Liga 1 2023-2024/Doc Persija
Bola
Borneo FC vs Persija Jakarta Liga 1 2023-2024/Doc Persija

www.sportcorner.id - Borneo FC semakin kokoh di puncak klasemen Liga 1 2023-2024 usai mengalahkan Persija Jakarta.

Bermain di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Borneo FC menang 3-1 atas Persija Jakarta.

Tiga gol Borneo FC dicetak oleh, Muhammad Sihran (24'), Wiljam Pluim (47') dan Komang Teguh (82').

Sedangkan gol dari Persija dicetak oleh Gustavo Almeida di menit ke-90+2.

Dengan tamnbahan tiga poin ini, Borneo FC mengoleksi 54 poin dan berada di puncak klasemen.

Baca juga: Catat! Ini Jadwal Turnamen Voli Nusantara Cup 2024

Tim berjuluk Pesut Etam ini unggul 12 poin dari PSIS Semarang yang berada di peringkat kedua (42 poin).

Sedangkan Persija Jakarta duduk di posisi kesembilan dengan 32 poin.

Dalam pertandingan tersebut, penjaga gawang Borneo FC, Nadeo Argawinata bermain cukup cemerlang.

Di mana dia berhasil melakukan penyelamatan luar biasa setidaknya dua kali.

Nadeo melakukan penyelamatan di menit ke-73. Yakni saat menepis peluang yang didapat oleh Riko Simanjuntak.

Kemudian Nadeo juga berhasil menepis tendangan bebas dari Marco Simic, menjelang pertandingan usai.

Sementara itu, jika melihat statistik Persija sebenarnya lebih menguasai jalannya pertandingan.

Macan Kemayoran menguasai 60 persen penguasaan bola. Sedangkan Pesut Etam hanya 40 persen.


Baca Juga

Kabar kurang mengenakkan datang dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang dilaporkan menderita gangguan paru-paru Pleuritis.

Berapa Pesangon Shin Tae-yong usai Dipecat PSSI?

Pemain Persib Bandung, Gervane/ Laman Persib

Persib Datangkan Pemain Timnas Curacao & Eks Ado Den Haag

Pratama Arhan resmi gabung Bangkok United/foto: IG Bangkok United

Apa Saja Prestasi Bangkok United? Klub Baru Pratama Arhan

Bali United vs Persebaya Surabaya di Liga 1 2024/2025/ X Bali United.

Lawan PSS, Persebaya Turunkan 2 Pemain Asing Baru?

Arsenal vs Newcastle United (Foto: instagram/@arsenal)

Link Live Streaming Arsenal vs Newcastle di Carabao Cup