PB Djarum Beri Bonus Atlet yang Peringkat BWF Bagus, Bukan Gelar Juara
Klub bulutangkis PB Djarum memberikan apresiasi kepada dua ganda campuran yang peringkat BWF-nya bagus.
www.sportcorner.id - Klub bulutangkis PB Djarum memberikan apresiasi kepada dua ganda campuran yang peringkat BWF-nya bagus.
Bakti Olahraga Djarum Foundation memberikan apresiasi bagi para atlet PB Djarum berprestasi sepanjang tahun 2023 dengan total nilai 452 juta Rupiah.
Hadiah itu diberikan kepada 44 atlet U-17 dan U-19 serta empat atlet kategori dewasa yang menduduki peringkat 30 besar BWF.
Nah, empat atlet kategori dewasa yang dimaksud adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
[Baca Juga: Sanggup Bayar Mahal, Ronaldo Kesulitan Cari Chef Pribadi]
Dejan/Gloria dan Praveen/Melati diberikan bonus karena peringkatnya berada di 30 besar BWF. Per Desember 2023, Dejan/Gloria di peringkat 14 sedangkan Praveen/Melati di peringkat 27.
Berkat capaiannya tersebut, PB Djarum memberikan bonus 240 juta Rupiah untuk Dejan/Gloria dan 80 juta untuk Praveen/Melati.
"Dibandingkan dengan tahun 2022, ada peningkatan prestasi atlet binaan PB Djarum di kancah nasional dan internasional," ujar Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation yang juga Ketua PB Djarum, Yoppy Rosimin, dikutip dari laman resmi PB Djarum, Rabu (7/2/2024).
"Djarum di kancah nasional dan internasional. Oleh karena itu, kami melanjutkan komitmen untuk memberikan apresiasi bagi para atlet berprestasi, yang diharapkan dapat mengobarkan semangat untuk meraih lebih banyak lagi juara di kemudian hari," katanya.