Statistik Laga Lepizig vs Madrid: Hasil Krusial untuk Los Blancos

SportCorner.id - Real Madrid meraih kemenangan penting di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Share:
Real Madrid Menang 1-0 Lawan RB Leipzig di 16 Besar Liga Champions
Bola
Real Madrid Menang 1-0 Lawan RB Leipzig di 16 Besar Liga Champions

www.sportcorner.id - Real Madrid meraih kemenangan penting di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Dalam pertandingan yang digelar di Red Bull Arena, Rabu (14/2/2024) dini hari WIB, Madrid menang 1-0 atas RB Leipzig.

Satu-satunya gol kemenangan Madrid dicetak Brahim Diaz pada menit ke-48.

Jalannya Pertandingan

Babak pertama baru berjalan tiga menit, Lepizig sebenarnya bisa membobol gawang Madrid.

Kiper Madrid, Lunin, meninju bola hasil sepak pojok yang jatuh di luar kotak penalti.

Bola disambut tendangan voli Schlager dan jatuh di dekat Sesko yang langsung memasukkan bola ke gawang.

[Baca Juga: Ikuti Jejak Megawati, Dua Pemain Red Sparks Pakai Hijab]

Tapi, wasit menganulirnya karena Sesko dalam posisi offside.

Tidak ada peluang bersih yang terjadi di babak pertama. Madrid dan Leipzig harus puas dengan skor 0-0 di 45 menit pertama.

Babak kedua baru berjalan tiga menit, Madrid berhasil memecah kebuntuan.

Gol indah berhasil dicetak Diaz. Mengontrol bola di sayap kanan, melewati beberapa pemain, menusuk ke tengah, dan melepaskan tendangan melengkung ke tiang jauh.

Di menit ke-63, Madrid nyaris saja menggandakan keunggulannya. Vinicius memberikan umpak ke Rodrygo yang tak terkawal di dalam kotak penalti.

Pemain asal Brasil itu melepaskan tendangan first time, tapi arah bola masih melambung tinggi.


Baca Juga

Juan Esnaider, Pelatih PSBS Biak/ Laman LIB

Deretan Pelatih Paling Cepat Dipecat di Liga 1

Monza vs Juventus (Foto: instagram/@juventus)

Link Live Streaming Monza vs Juventus di Serie A