Tim Putra Indonesia Dipermak Korea di BATC 2024

Tim putra Korea mengalahkan Indonesia dengan skor 3-2. Tim Indonesia tetap lolos ke perempat final

Share:
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di BATC 2024/Humas PBSI
Olahraga
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di BATC 2024/Humas PBSI

www.sportcorner.id - Tim bulutangkis Putra Indonesia gagal meraih kemenangan saat berjumpa Korea Selatan di Kejuaraan Bulutangkis Tim Beregu (BATC) 2024.

Bermain di Setia Convention Center, Kamis (15/2/2024) Timnas Indoesia kalah 2-3 dari Korea.

Skuad Indonesia unggul 1-0 terlebih dahulu melalui Chico Aura Dwi Wardoyo.

Chico menang atas Lee Yun Gyu 21-17, 21-23 dan 22-20 dalam waktu 1 jam 19 menit.

Korea menyamakan kedudukan melalui 1-1, setelah Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dikalahkan oleh Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, 24-26 dan 20-22.

Baca juga: Tim Putri Indonesia Lolos ke Perempat Final BATC 2024

"Kami sebenarnya sudah bermain baik dan memberikan perlawanan. Kalau soal permainan dibilang puas, ya saya merasa puas. Cuma ending-nya kami tetap kecewa karena tidak bisa memetik kemenangan," kata Fikri dalam rilis PBSI, Kamis (15/2/2024).

Skuad Merah-Putih berbalik unggul 2-1 setelah Alwi Farhan berhasil meraih kemenangan.

Alwi mengalahkan Cho Geonyeop 21-13 dan 22-20 dalam waktu 50 menit.

Lagi-lagi Korea menyamakan kedudukan 2-2 melalui pemain ganda.

Ki Dong Ju/Kim Won Ho mengalahkanb Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dalam rubber game, 18-21, 21-15 dan 21-12 dalam waktu 1 jam 8 menit.

"Harus diakui lawan bermain lebih bagus dari kami. Sementara kami malah kurang maksimal mainnya. Harusnya kami ambil poin untuk memastikan Indonesia menang atas Korea," kata Leo.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex