Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Voli Kamboja 16 Februari

Berikut hasil lengkap dan klasemen liga voli Kamboja atau Techo League per Jumat, (16/2/2024).

Share:
Bodyguard Headquarters, Liga Voli Kamboja (Sumber Facebook)
Olahraga
Bodyguard Headquarters, Liga Voli Kamboja (Sumber Facebook)

www.sportcorner.id - Berikut hasil lengkap dan klasemen liga voli Kamboja atau Techo League per Jumat, (16/2/2024).

Pertandingan hari terakhir putaran kedua liga voli Kamboja atau Techo League telah rampung dilaksanakan.

Sebanyak tiga pertandingan telah dimainkan di laga terakhir yang berlangsung mulai pukul 13.00 siang WIB.

Di pertandingan pertama, Phnom Penh Police berhasil merengkuh kemenangan ketika berhadapan dengan Intervention Division 3.

Phnom Penh Police menang dramatis 3-2 atas Intervention Division 3 dengan skor (25-17, 20-25, 20-25, 25-20, dan 15-11).

Lalu, di pertandingan kedua mempertemukan Ministry of Interior melawan Comissariat of Pursat Provincial.

Baca juga: [Hasil Liga Voli Kamboja: Doni cs Dikalahkan Pemuncak Klasemen]

Di laga itu, Ministry of Interior mampu mengalahkan Pursat dengan kemenangan 3-1 (25-18, 21-25, 25-22, dan 25-18).

Kemudian ada duel ketat antara tim pemuncak klasemen Visakha VC melawan tim penghuni peringkat kedua, Bodyguard Headquarters.

Visakha berhasil mengalahkan Bodyguard Headquarters dengan kemenangan tipis 3-2 (26-28, 25-22, 23-25, 25-16, dan 15-10).

Kemenangan itu membuat Visakha semakin kuat di puncak klasemen dengan mengoleksi 35 poin. Mereka menjadi satu-satunya tim yang berhasil menyapu 12 pertandingan liga voli Kamboja.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex