Final Piala Liga Inggris: Head to Head Chelsea vs Liverpool

Berikut head to head Chelsea vs Liverpool.

Share:
Liverpool vs Chelsea, Premier League
Bola
Liverpool vs Chelsea, Premier League

www.sportcorner.id - Berikut head to head Chelsea vs Liverpool.

Partai final Piala Liga Inggris 2023/2024 mempertemukan Chelsea vs Liverpool.

Laga The Blues vs The Reds akan dilangsungkan di Stadion Wembley pada Minggu, (25/2/2024).

Chelsea melenggang ke final usai menumbangkan Middlesbrough dengan agregat 6-2.

Kalah 0-1 di leg pertama, tim asuhan Mauricio Pochettino itu menang telak 6-0 di leg kedua.

Sedangkan Liverpool ke final usai mengalahkan Fulham dengan agregat 3-2. Di leg pertama, Liverpool menang 2-1 dan imbang 1-1 di leg kedua.

Baca juga: [Polemik Pemain Dipanggil Timnas U-23, Barito Putera Beda Pandangan]

Baik Chelsea maupun Liverpool sama-sama bersaing untuk membawa pulang trofi pertama mereka di musim ini.

Jika melihat performa tim, Liverpool sangat diunggulkan di laga final ini.

Apalagi, Liverpool merupakan pemuncak klasemen Premier League dengan 60 poin. Mereka hanya selisih satu poin saja dari Manchester City yang membuntuti di peringkat kedua dengan 59 poin.

Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Liverpool berhasil memenangkan satu laga, sedangkan empat pertandingan lainnya berakhir imbang.

Itu terjadi di pekan ke-22 Premier League alias Liga Inggris di mana The Reds berhasil menaklukkan Chelsea dengan kemenangan 4-1.


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

PSM vs Madura United (instagram/psm_makassar)

Rekam Jejak Alfredo Vera Sebelum Jadi Pelatih Madura United

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI