Saturday, November 23, 2024

SPOTV Tak Tayangkan Red Sparks vs GS Caltex Hari ini?
Olahraga

SPOTV Tak Tayangkan Red Sparks vs GS Caltex Hari ini?

  • Iswah Yudi - 07/03/2024, 17:23
    Durasi Baca: 2 Menit
Red Sparks menang 3-1 atas Hi-Pass di liga voli putri Korea Selatan, Selasa (27/2/2024)/IG Red Sparks.

www.SportCorner.id - Penggemar voli di Indonesia dibuat gelisah lantaran SPOTV tak tayangkan pertandingan JungKwanJang Red Sparks vs GS Caltex.

Padahal pertandingan Red Sparks vs GS Caltex sudah dinanti-nantikan oleh para penggemar voli di tanah air.

Sebab, pertandingan tersebut merupakan laga hidup mati bagi kedua tim untuk memperebutkan satu tiket tersisa ke babak playoff liga voli putri Korea Selatan atau V-League 2023/2024.

Red Sparks saat ini mengumpulkan 58 poin dan unggul tujuh angka dari GS Caltex di papan klasemen sementara.

Tim asuhan Ko Hee-jin wajib meraih tiga poin untuk menyegel satu tiket playoff tersisa.

[Baca juga: Hitung-hitungan Poin Red Sparks dengan GS Caltex untuk Lolos Playoff]

Tugas berat ada di punggung Megawati Hangestri dkk. untuk mewujudkan babak playoff pertama Red Sparks untuk pertama kali setelah absen dalam enam musim beruntun.

Secara matematis, Red Sparks sebenarnya sudah menyegel tiket ke babak semi-playoff V-League.

Babak semi-playoff terjadi jika tim peringkat ketiga dan keempat terpaut tiga poin atau kurang di akhir musim.

Namun, skema itu tentu bakal mempersulit Red Sparks untuk bisa menjuarai liga voli Korea Selatan musim ini.

Sebab, Megawati dkk. harus melakoni banyak pertandingan dan memenanginya sebelum mencapai ke babak final.