www.SportCorner.id - Tim voli putri Jakarta Elektrik PLN mendatangkan pemain kelas dunia untuk mengarungi Proliga 2024.
Indre Sorokaite pevoli asal Italia didatangkan oleh Jakarta Elektrik PLN. Ia berposisi sebagai outsite hitter.
Prestasi Indre Sorokaite tak perlu diragukan lagi. Ia pernah menjadi juara di Club World Championship 2019/2020, Champions League dan Italian Cup 2019/2020.
Pemain berusia 36 tahun ini juga pernah membawa Italia menjadi runner up di World Grand Prix 2017.
Indre Sorokaite memulai karier profesional voli di klub Fuoriclasse Volley Montesilvano tahun 2003.
Baca juga: Profil Eko Yuli Atlet Indonesia yang Tampil 5 Kali di Olimpiade
Kemudian Indre Sorokaite hijrah ke sejumlah klub di Italia, Marche Metalli Castelfidardo, Foppapedretti Bergamo.
Tidak hanya klub di Italia saja, Indre Sorokaite juga pernah bermain di Jepang V.League Division 2 2013/2024.
Kemudian bersama Timnas Italia, Indre Sorokaite meraih World Grand Prix 2017 dan peringkat ketiga European Championship 2019.
Nantinya Indre Sorokaite akan berkerjasama dengan pevoli-voli putri nasional Indonesia di Jakarta Elektrik PLN.
Sebut saja Yolla Yuliana, Maya Indri, Fitriyani Nurjannah dan Putri Andya Agustina.
Jakarta Elektrik PLN juga mendatangkan pelatih dari Thailand, Chamnan Dok Mai dan Peemmawat Boonjan.