Jadwal Piala Asia U-23 2024 Hari Ini: Ada Indonesia U-23 vs Yordania

Berikut jadwal Piala Asia U-23 2024 hari ini, di mana Indonesia akan bersua dengan Yordania.

Share:
Bola

www.SportCorner.id – Berikut jadwal Piala Asia U-23 2024 hari ini, di mana Indonesia akan bersua dengan Yordania.

Sebanyak dua pertandingan akan berlangsung di matchday ketiga Piala Asia U-23 2024 hari ini, Minggu (21/4/2024).

Salah satu pertandingan yang paling dinanti ialah laga antara Timnas Indonesia U-23 vs Yordania U-23 yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium.

Sebagaimana diketahui Garuda Muda saat ini berada di peringkat kedua dengan raihan tiga poin di klasemen Grup A Piala Asia U-23 2024.

Skuad besutan Shin Tae-yong berada di belakang Qatar, yang sudah dipastikan lolos ke babak perempat final ajang bergengsi ini.

Baca juga: Rapor Pemain Abroad Indonesia: Jay Idzes Tampil Gemilang

Kemudian disusul oleh Yordania yang ada di peringkat ketiga dengan satu poin, dan Australia yang menjadi juru kunci dengan poin yang sama.

Maka dari itu, pertandingan nanti akan menjadi laga hidup dan mati bagi kedua kubu.

Namun Marselino Ferdinan dkk berada di atas kertas dalam pertandingan ini, karena hanya perlu menghindari kekalahan saat bersua dengan Yordania.

Indonesia bakal lolos jika menang dari Yordania karena unggul secara poin dari sang rival dan juga Australia.


Baca Juga

Malut United vs PSM Makassar di Liga 1 2024/2025/ X PSM.

Hasil Terengganu vs PSM di ASEAN Club Championship

Juma Bah, bek Real Valladolid. (Dok X)

Juma Bah, Bek Muda Ketiga Manchester City

Ansu Fati. (Dok. X)

Ansu Fati ke Liga Inggris Lagi?

PSM vs Madura United (instagram/psm_makassar)

Rekam Jejak Alfredo Vera Sebelum Jadi Pelatih Madura United

1-Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/ Media PSSI

Shin Tae-yong Belum Teken Surat Pemecatan dari PSSI