Final Piala Uber 2024: Indonesia Tertinggal 0-2

Indonesia untuk sementara tertinggal dengan skor 0-2 atas China di final Piala Uber 2024.

Share:
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Kalah Lawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan
Olahraga
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Kalah Lawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan

www.sportcorner.id - Indonesia untuk sementara tertinggal dengan skor 0-2 atas China di final Piala Uber 2024.

Dalam pertandingan yang digelar di Hich Tech Sports Gymnasium, Minggu (5/5/2024), Indonesia kalah di partai kedua.

Menurunkan pasangan dadakan, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, mereka tak mampu menandingi juara dunia 2023, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Fadia/Ribka kalah melalui pertarungan dua game langsung, 11-21 dan 8-21.

Ribka mengaku kecewa karena gagal menyumbang poin. Tapi, dia tetap bersyukur dan bangga sudah bisa berlaga di final Piala Uber 2024.

[Baca Juga: Final Piala Uber 2024: Tertinggal 0-1 Lawan China, Gregoria Minta Maaf]

"Sudah diskusi dengan pelatih dan diputuskan saya dan Fadia yang turun sebagai ganda pertama. Lawan memang tidak mudah tapi kami ingin coba dulu," ujar Ribka, usai pertandingan.

"Hasilnya belum sesuai yang diinginkan tapi kami tetap bersyukur karena menurut kami, tim Uber tampil di final saja sudah bangga sekali," katanya.

Sementara itu, Fadia tak menyangka bisa berpasangan lagi dengan Ribka. Keduanya pernah dipasangkan saat Piala Uber 2021 di Aarhus, Denmark.

"Tadi sempat ingat momen pasangan sama Ribka di Piala Uber tahun 2021 di Aarhus. Saat itu kami masih pasangan dan bisa menyumbang poin saat lawan Thailand," ungkap Fadia.


Baca Juga

Red Sparks menang 3-2 atas AI Peppers di pertandingan ke-17 V-League 2024/2025/foto: KOVO.

Hasil V-League 2024/2025 Hyundai Hillstate vs Red Sparks

Gregoria Mariska Tunjung di India Open 2025 (Foto: PBSI)

Jadwal Indonesia Masters 2025 Rabu 22 Januari

Ganda putra, Rahmat Hidayat/Yeremia Yance Yacob Rambitan. SportCorner, Muhammad Nurhendra Saputra

Pernah Cedera Parah di Istora, Yeremia Sebut Masih Trauma

Megawati Hangestri terpilih jadi MVP V-League putaran ketiga/foto: KOVO.

Jadwal Hyundai Hillstate vs Red Sparks di V-League 2024/2025

Jumpa Pers Indonesia Masters 2025 (Foto: PBSI)

Indonesia Masters 2025 Tayang di Mana?