Latihan Bareng Pemain Bali United, Veron Puji Kualitas Lapangan

Legenda timnas Argentina Juan Sebastian Veron melakukan latihan bersama dengan para pemain Bali United pada Minggu 4 Juni 2023.

Share:
Bola

www.sportcorner.id - Legenda timnas Argentina Juan Sebastian Veron melakukan latihan bersama dengan para pemain Bali United pada Minggu 4 Juni 2023.

Veron kemudian melontarkan pujian terkait kualitas lapangan dan fasilitas di lokasi latihan Bali United tersebut.

"Sangat bagus dan fantastik," kata Veron setelah melakoni latihan bersama pemain Bali United.

Veron juga mengapresiasi permainan pemain muda Serdadu Tridatu, julukan Bali United, serta fasilitas yang dimiliki klub.

"Kalau saya bilang ini mirip dengan yang ada di benua Amerika Selatan. Sangat berkualitas rumput yang ada di sini," ungkap mantan pemain Man United itu.

"Bisa dibilang ini berkualitas karena fasilitas yang mulai dibangun klub ini bagus karena memperhatikan fasilitas yang ada dan terus berkembang," imbuh Veron.

Pada kesempatan itu, Veron bermain bola bersama pemain Bali United Youth, Bali United Woman, dan mantan pemain Persija Jakarta Marco Simic.


Baca Juga

Persita vs PSIS (Foto: IG Persita)

Hasil Liga 1 Persita vs PSIS Semarang