Pesan Justin Hubner untuk Netizen Indonesia

Justin Hubner kembali memberikan wejangan pada netizen Indonesia dalam menggunakan media sosial.

Share:
Justin Hubner tertunduk lesu usai Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak/Sumber X @afcasiancup
Bola
Justin Hubner tertunduk lesu usai Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak/Sumber X @afcasiancup

www.sportcorner.id - Justin Hubner kembali memberikan wejangan pada netizen Indonesia dalam menggunakan media sosial.

Hubner termasuk cukup sering mengutarakan pendapatnya terkait Timnas Indonesia U-23, termasuk soal hujatan yang diterima para pemain.

Beberapa waktu lalu, Hubner mengkritik netizen yang menghujat Marselio Ferinan usai Timnas Indonesia U-23 kalah dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 lawan Irak.

Marselino menjadi bulan-bulan netizen karena dinilai bermain egois dan menjadi penyebab skuat Garuda Muda kalah 1-2 lawan Irak.

Kali ini Hubner kembali mengingatkan netizen dalam postingan Instagram Story. Dia meminta jangan terjebak dalam omong kosong media sosial.

[Baca Juga: Rafael Struick Jadi Pemain Masa Depan Piala Asia U-23 2024]

"Jangan terjebak dalam semua omong kosong di media sosial," tulis Hubner, Jumat (10/5/2024).

Hubner menambahkan, jangan terlalu mudah percaya pada apa yang ada di media sosial. Hal paling penting adalah di dunia nyata.

IMG_20240511_065819.jpg


Baca Juga

Dewa United vs Persis Solo di Liga 1/ X Persis Solo.

Hasil Liga 1 Dewa United vs Persis, Sambernyawa Dalam Bahaya