Jadwal Lengkap dan Pembagian Pool VNL 2024 Putra Pekan Pertama

Berikut jadwal pertandingan lengkap dan pembagian pool babak penyisihan pekan pertama VNL 2024 sektor putra di Turki dan Brasil.

Share:
Polandia, Juara VNL 2023
Olahraga
Polandia, Juara VNL 2023

www.sportcorner.id - Berikut jadwal pertandingan lengkap dan pembagian Pool Volleyball Nations League atau VNL 2024 sektor putra pada pekan pertama, 21-26 Mei 2024.

Babak penyisihan VNL 2024 putra pekan pertama digelar di dua lokasi, yakni Turki dan Brasil.

Total ada 16 tim yang berpartisipasi di VNL 2024 dan terbagi menjadi dua pool, yakni Pool 1 dan Pool 2.

Seluruh pertandingan Pool 1 digelar di Turki, sedangkan Pool 2 berlangsung di Brasil.

Nantinya, tiap tim VNL 2024 putra akan melakoni empat pertandingan per pekannya.

[Baca juga: Cara Nonton AVC Challenge Cup 2024 yang Diikuti Voli Putri Indonesia]

Di Pool 1, partai antara Bulgaria vs Prancis akan jadi laga pembuka VNL 2024 putra.

Sementara Turki selaku tuan rumah akan menghadapi Kanada di hari pertama.

Sedangkan partai antara Argentina vs Jepang jadi laga pembuka di Pool 2.

Kemudian, tuan rumah Brasil menjajal wakil Amerika Tengah, Kuba, pada laga pertamanya.

Pada VNL 2023, Polandia keluar sebagai juara usai mengalahkan Amerika Serikat di final dengan skor 3-1.

[Baca juga: Jadwal Lengkap dan Pembagian Pool Pekan 2 VNL 2024 Sektor Putri]

Sementara Jepang menempati peringkat ketiga usai mengalahkan Italia dalam perebutan peringkat tiga dengan skor 3-2.

Berikut pembagian Pool VNL 2024 putra pekan pertama:

Pool 1

Turki (tuan rumah)


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex