Hasil VNL 2024 Putra: Slovenia Iris Tipis Prancis

Slovenia berhasil mengalahkan Prancis di pertandingan kedua Pool 1 Volleyball Nations League atau VNL 2024 putra, Kamis (23/5/2024).

Share:
Slovenia berhasil mengalahkan Prancis di laga kedua VNL 2024 putra, Kamis (23/5/2024)/foto: Volleyball World.
Olahraga
Slovenia berhasil mengalahkan Prancis di laga kedua VNL 2024 putra, Kamis (23/5/2024)/foto: Volleyball World.

www.sportcorner.id - Slovenia berhasil meraih kemenangan kedua di Volleyball Nations League atau VNL 2024, Kamis (23/5/2024) malam WIB.

Bertanding di Antalya Sports Hall, Turki, Slovenia sukses mengalahkan Prancis dengan skor 3-1 (25-18, 25-22, 23-25, 25-21).

Ini merupakan kemenangan kedua Slovenia di Pool 1 VNL 2024 putra setelah sebelumnya mengalahkan Belanda.

Slovenia menang dramatis atas Belanda di laga pertama Pool 1 dalam pertandingan lima set pada Rabu (22/5/2024).

Berkat dua kemenangan itu, Slovenia mengemas lima poin dan menjaga asa di posisi delapan besar klasemen VNL 2024.

[Baca juga: Link Live Streaming VNL 2024 Putra, Polandia vs Kanada]

Sementara Prancis mengoleksi tiga poin hasil kemenangan 3-0 atas Bulgaria di laga pertama Pool 1 VNL 2024 putra.

Pada pertandingan hari ini, Opposite Slovenia, Toncek Stern, jadi pencetak poin tertinggi dengan 18 poin.

Dua rekannya, Rok Bracko dan Klemen Cebulj masing-masing menyumbang 13 poin dan 12 poin.

Adapun di kubu Prancis, Earvin N'Gapeth jadi pendulang poin tertinggi dengan 18 poin.

Selanjutnya, Slovenia akan menghadapi Kanada pada Sabtu (25/5/2024). Sementara Prancis melawan Turki.

[Baca juga: Profil Nguyen Thi Bich, Pemain Voli 'Maskulin' Vietnam di AVC 2024]


Baca Juga

Lanjutan pertandingan Proliga 2025 yang mempertemukan Lavani vs Surabaya Samator, di Jawa Pos Arena, 26 Januari 2025. Foto: PBVSI

Jadwal Putaran Pertama Final Four Proliga 2025

Ketatnya pertandingan antara Red Sparks vs Pink Spiders. (Foto: Instagram/redsparks)

Alasan Red Sparks Batal Datang ke Indonesia