Wednesday, November 06, 2024

www.SportCorner.id - Tim voli putra Slovenia harus melalui pertandingan lima set untuk mengalahkan Kanada dalam lanjutan pertandingan Pool 1 Volleyball Nations League (VNL) 2024 Men's.

Dalam laga yang berlangsung di Antalya Sports Hall, Sabtu (25/5/2025) Slovenia menang 3-2 atas Kanada (22-25, 25-18, 25-18, 21-25 dan 15-10).

Dengan hasil ini, Slovenia menempati peringkat ketiga dengan 7 poin. Slovenia pun belum kalah dalam tiga pertandingan VNL 2024 Men's.

Sebelumnya Slovenia mengalahkan Belanda dengan kedudukan 3-2 (22/5/2024). Kemudian menang atas Prancis 3-1 (23/5/2024).

Sedangkan Kanada menempati peringkat kelima dengan 7 poin (dua kali menang dan dua kali kalah).

Baca juga: Hasil AVC 2024: Filipina Belum Terkalahkan di Penyisihan Grup

Dua kemenangan Kanada didapat saat berhadapan dengan Polandia 3-1 (23/5/2024). Lantas Kanada mengalahkan Bulgaria 3-0 (24/5/2024).

Di awal-awal set pertama, Kanada langsung unggul 6-2 atas Slovenia. Keunggulan Kanada pun semakin menjauh dengan 17-12 atas Sloveni.

Kanada pun berhasil menutup set pertama dengan kemenangan 25-22.

Di set kedua giliran Slovenia yang bermain apik.  Mereka pun unggul 5-3 atas Kanada.

Namun kemudian Kanada berhasil menyamakan kedudukan 7-7. Slovenia berbalik unggul 14-10.