Tuesday, November 05, 2024

www.SportCorner.id - Timnas Voli Putri Vietnam berhasil mengalahkan Kazakhstan di partai pamungkas AVC Challenge Cup 2024.

Bertanding di Rizal Memorial Coloseum, Rabu (29/5/2024), Vietnam menang straight set 3-0 atas Kazakhstan dengan skor 25-20, 25-22, dan 25-22.

Hasil tersebut memastikan Vietnam memperpanjang rekor mereka sebagai juara bertahan AVC Challenge Cup 2024.

Tak hanya itu, kemenangan atas Kazakhstan membuat Vietnam berkesempatan berlaga di FIVB Challenger Cup 2024 yang akan berlangsung di Filipina.

Vietnam akan mewakili benua Asia tampil di ajang bergengsi itu.

Baca juga: [Daftar Pemain Timnas Voli Putri Polandia di VNL 2024]

Vietnam tampil gemilang di set pertama ini. Mereka acap kali memimpin keunggulan.

Tim yang diperkuat Nguyen Thi Bich Tuyen itu memimpin keunggulan sementara 18-13 atas Kazakhstan.

Nguyen Thi Bich Tuyen acap kali memberikan poin keunggulan untuk Vietnam.

Attack eror dari salah satu pemain Kazakhstan, menghasilkan sebuah poin set untuk Vietnam 24-17.

Poin beruntun Kazakhstan terputus berkat quick dari salah satu pemain Vietnam.

Baca juga: [Hasil AVC Challenge Cup 2024: Tuan Rumah Filipina Raih Peringkat 3]