www.SportCorner.id - Jepang berhasil meraih kemenangan pertama di pekan kedua Volleyball Nations League atau VNL 2024 putri, Kamis (30/5/2024).
Bertanding di Galaxy Arena, Macau, Jepang menang tiga set langsung atas Prancis (25-14, 25-18, 25-15).
Ini jadi kemenangan pertama Jepang di pekan kedua setelah sebelumnya kalah dramatis dari Brasil di pertandingan pertama.
Hasil ini juga membuat posisi Jepang aman di delapan besar klasemen sementara VNL 2024 putri.
Jepang saat ini mengemas 12 poin dari enam pertandingan, terpaut tiga poin dari Polandia yang jadi pemuncak klasemen dengan 15 poin.
[Baca juga: Profil Gaila Gonzalez Si Cantik Pendulang Poin Republik Dominika]
Sementara bagi Prancis, hasil negatif hari ini jadi kekalahan kelima mereka sepanjang VNL 2024.
Prancis saat ini baru meraih satu kemenangan dan meraih tiga poin dari enam laga yang telah dijalani.
Tim asuhan Emile Rousseaux terancam jadi penghuni dasar klasemen andai Bulgaria dapat memenangi pertandingan keduanya lawan Amerika Serikat.
Jalannya pertandingan
Pada set pertama, Jepang langsung unggul empat angka beruntun di awal pertandingan.
Prancis sempat memperkecil ketertinggalan dan berusaha untuk keluar dari tekanan para pemain Jepang.