Kondisi GBK usai Hujan Lebat, Netizen: Lapangan dan Rumput Aman?

Para penggemar atau suporter Timnas Indonesia mempertanyakan kondisi lapangan dan rumput SUGBK jelang laga lawan Filipina pada Selasa (11/6/2024).

Share:
Kondisi SUGBK pasca hujan deras jelang laga Timnas Indonesia vs Filipina, Selasa (11/6/2024) sore WIB.
Bola
Kondisi SUGBK pasca hujan deras jelang laga Timnas Indonesia vs Filipina, Selasa (11/6/2024) sore WIB.

www.sportcorner.id - Hujan lebat mengguyur kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) jelang laga Timnas Indonesia vs Filipina, Selasa (11/6/2024).

Para penggemar atau suporter Timnas Indonesia mengkhawatirkan kondisi lapangan dan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) usai diguyur hujan lebat.

Sebab, pada pertandingan sebelumnya kondisi rumput SUGBK dinilai tidak rata dan bergelombang.

Hal itu diakui oleh kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, yang menyebut para pemain terganggu.

Kondisi rumput tersebut cukup berpengaruh terhadap permainan Timnas Indonesia ketika menghadapi Irak pada Kamis (6/11/2024).

[Baca juga: Viral Video Pemain Timnas Dimas Drajad Ditolak Fans Cegil Fomo]

Pada pertandingan itu, tim asuhan Shin Tae-yong takluk dua gol tanpa balas dari Irak.

Dua gol Irak masing-masing dicetak oleh Aymen Hussein dan Ali Jasim.

Kini, para suporter mengkhawatirkan kondisi lapangan dan rumput SUGBK jelang laga krusial kontra Filipina.

Indonesia butuh kemenangan untuk memastikan diri lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim Merah Putih saat ini ada di peringkat kedua klasemen sementara dengan tujuh poin.

[Baca juga: Kandidat Lawan Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia]


Baca Juga

Monza vs Juventus (Foto: instagram/@juventus)

Link Live Streaming Monza vs Juventus di Serie A

Real Madrid vs Sevilla (Foto: instagram/@realmadrid)

Link Live Streaming Real Madrid vs Sevilla di LaLiga