www.SportCorner.id – Ranking FIFA Timnas Indonesia melejit usai menang dari Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (11/6/2024).
Timnas Indonesia berhasil menang dengan skor 2-0 dari Filipina di laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno atau GBK.
Dua gol tersebut dicetak oleh Thom Haye pada menit ke-32, dan oleh Rizky Ridho di menit ke-56 di babak kedua.
Hasil ini membuat Indonesia finis di posisi kedua dengan 10 poin, selisih lima angka dari Irak di puncak klasemen Grup F.
Kemudian disusul oleh Vietnam yang mengepak 6 poin, dan Filipina sebagai juru kunci dengan hanya mengemas 1 poin saja.
Baca juga: Update Kondisi Adrian Ugelvik, Bek Filipina yang Kolaps di GBK
Kemenangan Garuda 2-0 dari Filipina tak hanya membuat Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan putaran final Piala Asia 2027.
Namun juga membuat tim asuhan Shin Tae-yong itu memperbaiki posisinya di ranking FIFA.
Melansir dari Footy Ranking, Timnas Indonesia bakal naik empat peringkat dari posisi 137 menjadi 133 setelah menang dari Filipina.
Hasil ini membuat Indonesia menyalip sejumlah negara, termasuk Malaysia yang juga bakal naik ke peringkat 134 di ranking FIFA terbaru mendatang.