Link Live Streaming VNL 2024 Putra: Iran vs Belanda

Belanda masih memiliki kesempatan ke perempaf final VNL 2024. Meski peluangnya tidak terlalu besar.

Share:
Voli Putra Belanda di VNL 2024/Volleyball World
Olahraga
Voli Putra Belanda di VNL 2024/Volleyball World

www.sportcorner.id - Tim voli putra Iran berhadapan dengan Belanda dalam lanjutan Volleyball Nations League (VNL) 2024 putra pekan ketiga Pool 6.

Pertandingan akan digelar di SM Mall of Asia Arena, Kamis (20/6/2024) pukul 14.00 WIB.

Iran saat ini berada di peringkat ke-16 (dasar klasemen) VNL 2024 Putra dengan 4 poin.

Dari sembilan pertandingan yang sudah dilalui Iran baru memperoleh sekali kemenangan dan delapan kali kalah.

Kemenangan Iran terjadi ketika mereka berhadapan dengan Amerika Serikat, Rabu (19/6/2024).

Baca juga: Hasil VNL 2024 Putra: Serbia Menang Dramatis dari Kuba

Iran berhasil menang dengan kedudukan 3-2 atas Amerika. Di mana pemain Iran, Poriya menyumbangkan poin tertinggi di pertandingan tersebut.

Belanda nampaknya sulit untuk menembus babak perempat final VNL 2024 putra.

Sebab, mereka tertinggal empat angka dari Kuba (13 poin) yang berada di peringkat kedelapan.  

Belanda akan memperkecil jarak jika berhasil mengalahkan Iran.

Dalam empat pertemuan terakhir, Belanda meraih tiga kemenangan dan sekali kalah.

Baca juga: Pembagian Pool Voli Putri di Olimpiade Paris 2024


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex