Kebumen Angels, Jawara Liga Futsal Putri dengan Rekor Unbeaten
Kebumen United Angels keluar sebagai juara Liga Futsal Profesional Putri Indonesia 2024 dengan rekor tak terkalahkan atau unbeaten.
www.sportcorner.id - Kabar bahagia datang dari Liga Futsal Pro Putri Indonesia, menyusul keberhasilan Kebumen United Angels FC keluar sebagai juara.
Kebumen United Angels FC merupakan klub futsal di Liga Futsal Putri Indonesia yang berbasis di Kebumen, Jawa Tengah.
Kebumen Angels mencatatkan rekor tak terkalahkan atau unbeaten setelah menang sepuluh kali berturut-turut pada kompetisi Liga Futsal Pro Putri 2024.
Tim asuhan Citra Adisti itu berhasil mengalahkan MS Putri Bersatu dengan skor 5-1 pada laga pamungkas.
Laga yang berlangsung di GOR Pancasila, Muara Enim, Sumatera Selatan tersebut berlangsung pada Sabtu (22/6/2024).
Baca Juga: [Thomas Doll Dijagokan Gantikan Shin Tae-yong Latih Timnas Indonesia]
Pada pertandingan pekan kedelapan kompetisi futsal kasta tertinggi kategori wanita di Indonesia itu, Kebumen Angels mencatatkan poin yang sempurna.
Sejatinya, kompetisi Liga Futsal Profesional Putri 2024 masih akan berlangsung hingga 29-30 Juni 2024.
Namun, klub asal Kebumen tersebut telah berhasil mengoleksi 30 poin dengan hanya kebobolan gol sebanyak delapan kali.
Saat laga melawan MS Putri, terdapat nama pemain Kebumen Angels yang menarik perhatian para pecinta sepakbola Tanah Air.
Ia adalah Nisma Francida, sosok pemain yang mendominasi pertandingan dengan mempersembahkan dua gol untuk Kebumen Angels.