Sunday, June 30, 2024

www.SportCorner.id - Berikut jadwal pertandingan tim voli putra dan putri Indonesia di ASEAN University Games 2024.

ASEAN University Games 2024 berlangsung pada 26 Juni hingga 1 Juli 2024 di dua kota di Jawa Timur, Surabaya dan Malang.

Adapun untuk cabang olahraga voli indoor putra dan putri digelar di Gelanggang Pemuda UNESA.

Di sektor putra, ada lima tim voli yang berpartisipasi, yakni Indonesia, Thailand, Myanmar, Singapura, dan Malaysia.

Sementara di sektor putri hanya diikuti oleh empat tim, yakni Indonesia, Thailand, Myanmar, dan Singapura.

[Baca juga: Roster Voli Putra Indonesia di ASEAN University Games 2024]

Untuk sektor putra, ada 12 pemain yang terdaftar untuk memperkuat Indonesia.

Mayoritas mereka berasal dari Surabaya Samator dan hanya satu yang berasal dari Jakarta STIN BIN.

Sementara di sektor putri, hampir semua pemainnya berasal dari Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Tim putri Indonesia akan dipimpin oleh Dhea Cahya Pitaloka yang ditunjuk sebagai kapten tim.

Voli putra Indonesia sudah melakoni satu pertandingan di hari pertama pada Rabu (26/6/2024).

[Baca juga: 293 Atlet Turun di Badminton Asia Junior Championship 2024]