Tuesday, July 02, 2024

www.SportCorner.id - Baruna Banjarnegara akan menghadapi Pasundan pada semifinal Kejurnas Voli U-17 2024.

Pertandingan semifinal Kejurnas Voli U-17 antara Baruna melawan Pasundan akan digelar di GOR Pangukan, Sleman, Sabtu (29/6/2024).

Baruna Banjarnegara sukses membuat kejutan dengan melaju ke babak semifinal usai mengalahkan tim tangguh asal Banten, Cinus VC.

Dalam laga yang digelar pada Jumat (28/6/2204), Baruna menang straight set, 25-19, 25-13, 27-25.

Hasil ini cukup mengejutkan karena Baruna Banjarnegara adalah debutan di Kejurnas Voli U-17.

[Baca Juga: Link Live Streaming Semifinal Kejurnas Voli U-17: Yuso v KBC]

Pelatih Baruna Banjarnegara Arif Kuslianto mengatakan, Baruna merupakan tim asal Banjarnegara yang didominasi oleh para pemain yang masih duduk di bangku SMA.

"Target awal kita dari KONI maupun Pengkab PBVSI Banjarnegara hanya 8 besar, dan kami mampu membuktikan hingga semifinal," ujarnya.

Untuk menghadapi laga semifinal melawan Pasundan, Arif Kuslianto mengaku anak didiknya sudah siap. Mereka akan tampil tanpa beban setelah target yang ditetapkan sudah terlampaui.

“Anak-anak sudah siap tempur, mereka akan bermain tanpa beban. Tentunya kita sudah menyiapkan strategi khusus dengan pola permainan cepat dari tim lawan,” ujarnya.