Wednesday, November 06, 2024

www.SportCorner.id - Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di babak semifinal Piala AFF U-16 2024.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/7/2024) dan kick off pukul 19.30 malam WIB.

Laga Indonesia vs Australia diprediksi bakal berjalan ketat. Sebab kedua tim masing-masing akan bertanding untuk memperebutkan satu tiket ke final.

Timnas Indonesia U-16 melenggang ke semifinal sebagai juara Grup A dengan mengoleksi sembilan poin.

Tim asuhan Nova Arianto berhasil menyapu bersih tiga pertandingan tanpa kekalahan di babak penyisihan Grup A.

Baca juga: [Hasil Piala AFF U-16 2024: Bekuk Vietnam, Thailand ke Final]

Sedangkan Australia U-16 merupakan juara Grup C dengan mengemas tujuh poin.

Dari total tiga pertandingan yang berlangsung, Australia berhasil mencatatkan dua kali kemenangan dan sekali imbang.

Menurut Nova Arianto, pihaknya mewasapadi seluruh pemain Australia. Apalagi lawan memiliki keunggulan di postur tubuh dan produktif dalam mencetak gol.

"Ada beberapa pemain Australia yang kami waspadai dan mereka menjadi pemain kunci dari Australia. Ini menjadi catatan bagi kami dan kami harus waspadai mereka," ujar pelatih asal Semarang ini.

"Laga nanti akan menjadi momen melihat perkembangan pemain terutama mental mereka untuk kualifikasi Piala AFC U-17 mendatang, yang diketahui bersama satu grup dengan Australia," katanya.