www.SportCorner.id - Calon kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, dikabarkan menjadi incaran Empoli, pada bursa transfer musim panas 2024 ini.
Jika deal dengan FC Dallas terwujud, maka ada kemungkinan pemain 26 tahun akan menjadi penggawa termahal Tim Garuda.
Saat ini rekor bintang dengan nilai pasar tertinggi timnas Indonesia menurut data Transfermarkt adalah Thom Haye.
Gelandang 29 tahun yang saat ini statusnya masih free agent pasca meninggalkan Heerenveen tersebut ditaksir memiliki value 3 juta Euro.
Sedangkan Paes hanya separuhnya yakni 1,5 juta Euro namun nominal tersebut bisa terdongkrak bila transfernya ke Empoli berjalan mulus.
Baca juga: Jadwal Tur Pramusim Bintang Timnas di Eropa: Ada Duel Jenner vs Idzes?
Nilai seorang pemain di Transfermarkt diukur dengan berbagai macam variabel termasuk usia, sisa nilai kontrak, dan masih banyak lagi.
Besaran transfer fee terakhir juga bisa berpengaruh. Katakanlan Paes ditebus Empoli seharga 4 juta Euro, maka market value jebolan akademi NEC Nijmegen itu akan menjadi sama.
Dallas dan Empoli bisa sepakat dengan uang tebusan di atas 3 juta Euro mengingat kontrak sang stopper kelahiran Belanda itu saat ini masih tersisa sampai Desember 2025.
Faktor lain yang bisa menaikkan valuasi Maarten Paes adalah saat ini Dallas berada di tengah musim MLS 2024 dan akan kesulitan mencari pengganti sang kiper utama.