Menpora Berkunjung ke Rumah Indonesia di Phnom Penh

Menpora Dito Ariotedjo berkunjung ke Rumah Indonesia di Phnom Penh, Kamboja yang terbuka untuk seluruh kontingan Indonesia selama SEA Games 2023.

Share:
Olahraga

www.sportcorner.id - Menpora Dito Ariotedjo berkunjung ke Rumah Indonesia di Phnom Penh, Kamboja yang terbuka untuk seluruh kontingan Indonesia selama SEA Games 2023.

Menpora Dito bersama rombongan tiba di Kompleks Grand Phnom Penh, Sabtu 6 Mei 2023. Lokasi ini berada di tengah kota dan jaraknya sekitar 8 kilometer dari lokasi upacara pembukaan SEA Games 2023 di Morodok Techno National Stadium.

Rumah Indonesia merupakan tempat yang memang disediakan oleh tim CdM Indonesia untuk para atlet, pelatih, maupun ofisial. Lokasi ini terbuka untuk kontingen Merah Putih selama pelaksanaan SEA Games 2023 Kamboja.

Tempat ini juga bisa dijadikan sebagai lokasi untuk menjamu tamu negara Indonesia saat SEA Games Kamboja berlangsung. Rumah Indonesia menyediakan makanan khas Tanah Air. Jadi bagi kontingen maupun tamu negara yang ingin mencicipi makanan khas Indonesia bisa datang ke lokasi ini.

"Rumah Indonesia ini bagus, sangat dibutuhkan oleh kontingen Indonesia selama SEA Games di Kamboja. Bagi kontingen yang mau datang ke sini bisa banget. Untuk atlet juga demikian silakan datang," ujarnya.

Menpora Dito berharap Rumah Indonesia ini bisa menambah semangat atlet saat bertanding. Termasuk juga mempererat silaturahmi.

"Semoga ini bisa jadi menambah semangat dari para atlet, pelatih dan juga ofisial. Silakan datang. Jadi buat  yang kangen masakan khas Indonesia bisa datang kemari karena disediakan di sini," katanya.


Baca Juga

Red Sparks menang 3-1 atas Hyundai Hillstate di putaran kelima V-League 2024/2025 putri/foto: IG Red Sparks.

Hasil IBK Altos vs Red Sparks Rabu 5 Maret 2025

Jonatan Christie Juara All England 2024 (Foto: SportCorner.id/Reza Adi Surya)

Hasil Undian Sementara All England 2025

LeBron James dan sang anak, Bronny James bermain bersama pada laga perdana LA Lakers vs Minnesota Timberwolves di Crypto Arena, Los Angeles, Selasa (22/10/2024). Sumber: LA Lakers

LeBron James Pecahkan Rekor di NBA yang Sulit Dilampaui

Red Sparks menang dramatis atas Hi-Pass di putaran kelima V-League 2024/2025/foto: KOVO.

Jadwal V-League IBK Altos vs Red Sparks

Anthony Ginting Latihan Jelang Olimpiade Paris 2024

Penyebab Anthony Ginting Absen di All England 2025

Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja (Foto: PBSI/Badmintonphoto/Yang Shaochen]

Atlet Non-Pelatnas PBSI Berjaya di German Open 2025