Rilis Daftar Skuad Tur Pramusim, IG Man City Dibanjiri Komentar Fans

Akun Instagram resmi klub Manchester City dibanjiri oleh reaksi para The Citizens usai merilis daftar skuad tur pramusim.

Share:
Rilis Daftar Skuad Tur Pramusim, IG Man City Dibanjiri Komentar Fans / Instagram Manchester City
Bola
Rilis Daftar Skuad Tur Pramusim, IG Man City Dibanjiri Komentar Fans / Instagram Manchester City

www.sportcorner.id - Akun Instagram resmi klub Manchester City dibanjiri oleh reaksi para The Citizens usai merilis daftar skuad tur pramusim.

Manchester City akan kembali melakukan perjalanan ke Amerika Serikat untuk persiapan musim 2024/2025.

Tim asuhan Pep Guardiola itu akan menjalani tur empat pertandingan ke Chapel Hill, New York, Orlando, dan Columbus.

Kepastian tersebut didapatkan melalui unggahan laman resmi akun Instagram Manchester City pada Jumat (19/7/2024).

Dalam unggahan tersebut, terdapat 27 nama yang namanya masuk ke dalam skuad tur pramusim bertajuk City USA Tour 2024.

Baca Juga: [10 besar European Golden Boy 2024, Lamine Yamal Posisi Teratas]

Namun, ternyata unggahan tersebut tidak menuai antusiasme dari para penggemar sepakbola internasional.

Sebab, kolom komentar dalam unggahan tersebut dipenuhi oleh kekecewaan dari para fans.

Alasannya karena nama sejumlah pemain Manchester City tidak terdaftar dalam daftar skuad tersebut.

Mereka adalah Rodri Hernandez, Ruben Dias, Kevin DeBruyne, Manuel Akanji, Nathan Ake, Jeremy Doku, dan Bernardo Silva.

Selain itu, para fans juga menyesal tidak ada nama Phil Foden, Kyle Walker, John Stones, Josko Gvardiol, Matheus Nunes, Mateo Kovacic, dan Julian Alvarez.

Baca Juga: [Bernardo Tavares Berharap Pemain Baru PSM Segera Beradaptasi]


Baca Juga

Timnas Indonesia U-17 (x.com/TimnasIndonesia)

Hasil Drawing Piala Asia U-17 2025

Calvin Verdonk dan Pratama Arhan (Foto: IG Timnas Indonesia)

Jadwal Rilis Jersey Baru Timnas Indonesia

AC Milan vs Girona (Foto: instagram/@acmilan)

Link Live Streaming AC Milan vs Girona di Liga Champions