Jelang Debut di Olimpiade Paris 2024, Ini yang Dirasakan Rinov/Pitha

Rinov/Pitha saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Chambly, Prancis jelang tampil di Olimpiade 2024.

Share:
Ganda Campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari TC di Chambly/ Humas PBSI
Olahraga
Ganda Campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari TC di Chambly/ Humas PBSI

www.sportcorner.id - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari semakin merasakan gugup menjelang Olimpide Paris 2024.

Cabang olahraga bulutangkis di Olimpiade Paris 2024 akan bergulir pada 27 Juli hingga 5 Agustus di Porte De La Chapelle Arena.

Bagi Rinov/Pitha Olimpiade Paris 2024 ini adalah debut bagi mereka. Oleh karena itu, Rinov/Pitha pun mencoba untuk menikmati momen yang ada.

"Saya mencoba menikmati semuanya menjelang Olimpiade, tapi setiap orang pasti ada rasa gugup, begitu juga dengan saya," kata Rinov dikutip dari rilis PBSI, Sabtu (20/7/2024).

Hal senanda juga dikatan oleh Pitha, ia merasa gugup karena sebelumnya belum pernah bermain di olahraga multievent terbesar di dunia ini.

Baca juga: Demi Olimpiade Paris 2024, Atlet Hoki Australia Amputasi Jari

"Semakin dekat dengan hari Olimpiade, ada rasa gugup karena belum tahu rasanya seperti apa tapi saya exited. Jadi saya mau menjadikan hal ini sebagai motivasi," kata Pitha.

"Sejauh ini saya sangat menikmati karena tidak pernah merasakan ini sebelumnya. Dari persiapan yang berbeda dari pertandingan-pertandingan biasanya, ada training camp dan sebagainya. Ada perjuangan tersendiri," ujar dia.

Terkait dengan Persiapan, Rinov/Pitha menyebutkan semua sudah berjalan di jalur yang benar.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex