Saturday, November 23, 2024

www.SportCorner.id – Berikut jadwal lengkap cabang olahraga atau cabor bulutangkis di Olimpiade Paris 2024 mendatang.

Sebagaimana diketahui, Indonesia menjadi salah satu negara yang berpartisipasi di pesta olahraga terbesar empat tahunan yakni Olimpiade Paris 2024.

Skuad Garuda akan mengirimkan 29 atlet yang akan berlaga di 12 cabor berbeda di kompetisi yang berlangsung pada 26 Juli hingga 11 Agustus 2024 mendatang.

Tim Merah-Putih sendiri mengirimkan sembilan wakilnya di cabor bulutangkis.

Cabor tepok bulu sendiri akan dihelat pada 27 Juli sampai 5 Agustus 2024 di Adidas Arena atau Porte de la Chapelle Arena, Paris, Prancis.

Baca juga: Profil Pablo Abian, Pebulutangkis Tertua di Olimpiade Paris 2024

Sembilan wakil Indonesia yang berpartisipasi ialah masing-masing satu pemain di nomor tunggal putri, ganda putra dan putri serta ganda campuran.

Sedangkan di nomor tunggal putra akan diwakili oleh dua pemain yakni Jonatan Christie selaku unggulan ketiga.

Selain itu ada Anthony Sinisuka Ginting yang bakal menjadi unggulan kesembilan di ajang ini.

Jadwal untuk cabor bulutangkis sendiri sudah dirilis, di mana babak penyisihan grup akan dimulai pada 27-31 Juli 2024 mendatang.