Hasil AVC U-20 2024 Putra: Chinese Taipei Hajar Vietnam
Berikut hasil Kejuaraan Voli Asia atau AVC U-20 2024 Putra antara Chinese Taipei vs Vietnam pada Minggu (28/7/2024) pukul 19.00 WIB.
www.SportCorner.id – Berikut hasil Kejuaraan Voli Asia atau AVC U-20 2024 Putra antara Chinese Taipei vs Vietnam pada Minggu (28/7/2024) pukul 19.00 WIB.
Pertandingan antara Chinese Taipei vs Vietnam di AVC U-20 2024 digelar di Gelora Pancasila di Surabaya.
Chinese Taipei berhasil meraih kemenangan telak 3-0 (26-24, 27-25 dan 25-23) atas wakil Asia Tenggara yakni Vietnam.
Kemenangan ini membuat mereka berhasil memperbaiki posisi dengan naik ke peringkat kedua dengan 4 poin, selisih satu angka dari Thailand yang ada di puncak Pool H.
Sementara Vietnam turun satu peringkat dengan 3 poin, dan Qatar dengan 0 poin sebagai juru kunci.
Baca juga: Red Sparks Dua Kali Juara usai Megawati Gabung, Next V-League?
Jalannya Pertandingan:
Pada set pertama, Chinese Taipei memang sempat tertinggal lebih dulu 3-5 dari Vietnam.
Mereka memang sempat kesulitan dan bahkan tertinggal 6 poin dari wakil Asia Tenggara. Akan tetapi ketenangan merubah segalanya.
Chinese Taipei akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 17-17, dan kemudian menikung di detik-detik terakhir set pertama menjadi 22-21.
Setelah bergumul sengit, Chinese Taipei akhirnya menang dengan skor tipis 26-24 atas Vietnam pada set pertama.