www.SportCorner.id - Berikut adalah hasil laga pekan kedua Liga 1 2024/2025 antara Bali United vs Semen Padang yang digelar pada Minggu (18/8/2024) sore WIB.
Bermain di markas sendiri, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Serdadu Tridatu sukses mengunci poin penuh atas Kabau Sirah berkat keunggulan 2-0.
Gol-gol Bali sendiri dicetak oleh dua legiun asing mereka yaki Kenzo Nambu (51') dan Privat Mbarga (54').
Bagi Privat, ini adalah gol ketiganya di Liga 1 2024/2025. Sebelumnya ia sudah dua kali menjebol gawang Persik Kediri pada pekan pertama.
Dengan demikian Privat layak berdiri di puncak klasemen top skor sementara kasta teratas liga Indonesia.
Baca juga: Link Live Streaming Liga 1: Persita vs Persija, Main Minggu Malam
Hanya saja ia harus berbagi tempat dengan Gustavo Almeida (Persija Jakarta) dan Nermin Haljeta (PSM Makassar) karena memiliki jumlah gol yang sama.
Padang memang sempat membalas lewat lesakan Ikechukwu Ngwoke memasuki 20 menit terakhir waktu normal namun peninjauan pada VAR menyatakan gol striker Nigeria itu tidak sah.
Sampai peluit panjang tanda laga berakhir dibunyikan skor 2-0 untuk keunggulan Bali United atas Semen Padang tidak berubah.
Bali kini dengan enam poin mereka dari dua pekan berhak berada di pucuk klasemen sementara Liga 1 2024/2025.