www.SportCorner.id - Pengamat sepak bola, Tommy Welly mengapresiasi tanggapan Shin Tae-yong atas kritikan yang kerap dilontarkannya.
Pria yang akrab disapa Bung Towel itu bukan sosok yang menyenangkan di mata kebanyakan pecinta sepak bola karena kritikannya yang konstan pada Shin Tae-yong dan pemain keturunan.
Kritikan yang dilancarkan Bung Towel pada Shin Tae-yong seakan tak pernah berhenti. Ada beberapa poin yang kerap menjadi perhatian Bung Towel.
Bung Towel menilai, Shin Tae-yong terlalu banyak menggunakan pemain keturunan ketimbang pemain Liga 1.
Kemudian, Bung Towel menyebut Shin Tae-yong hampir tak pernah memantau langsung pertandingan Liga 1 ke stadion untuk melihat langsung pemain-pemain lokal.
[Baca Juga: Alasan Thom Haye Tolak Tawaran Main Lagi di Liga Belanda]
Lalu, Bung Towel mengklaim Shin Tae-yong tak adil dalam memberikan kesempatan kepada pemain-pemain di Liga 1.
Terakhir, Bung Towel mempertanyakan Shin Tae-yong yang belum bisa bahasa Indonesia padahal sudah lima tahun melatih.
Di channel YouTube KBS Indonesia, Shin Tae-yong menyebut, sosok seperti Bung Towel harus ada.