3 Perbedaan IBL Reguler dan IBL All Indonesian

Turnamen basket bertajuk IBL All Indonesian Tournament akan dihelat pada penghujung September hingga awal Oktober mendatang

Share:
Pelita Jaya vs Satria Muda di final IBL 2024/ Laman IBL
Olahraga
Pelita Jaya vs Satria Muda di final IBL 2024/ Laman IBL

Sportcorner.id - Turnamen basket bertajuk IBL All Indonesian Tournament akan dihelat pada penghujung September hingga awal Oktober mendatang.

Dalam persiapan menjelang digelarnya IBL All Indonesian Tournament 2024, perwakilan Perbasi menemui Menpora Dito Ariotedjo pada Senin (26/8/2024).

Mereka yang datang menemui Dito adalah Sekretaris Jenderal PP Perbasi Nirmala Dewi didampingi Direktur Utama Indonesian Basketball League (IBL), Junas Miradiarsyah.

"Ajang tersebut nantinya akan memperebutkan Piala Menpora. Jadi kami berharap besar untuk mendapatkan dukungan dari Mas Menteri," ujar Nirmala Dewi dikutip dari laman Kemenpora.

Nirmala Dewi berharap Dito nantinya bisa membuka langsung turnamen tersebut sekaligus menyerahkan piala kepada pemenang pada hari penutupan.

"'Insyallah saya hadir," jawab Dito.

Baca juga: Profil K.J. McDaniels, Eks NBA yang Bawa Pelita Jaya Juara IBL

IBL All Indonesian akan diikuti 14 klub yang notabene merupakan tim peserta kompetisi reguler.

Meski diikuti oleh tim-tim anggota kompetisi IBL reguler, ada tiga hal yang membedakan IBL All Indonesian.


Baca Juga

Duel Oleksandr Usyk vs Tyson Fury (DAZN)

Link Live Streaming Oleksandr Usyk vs Tyson Fury

Red Sparks (Foto: IG Red Sparks)

Hasil V-League 2024/2025 Red Sparks vs GS Caltex