Mimpi Novak Djokovic Raih Grand Slam ke-25 Buyar!

Megabintang tenis dunia, Novak Djokovic harus memupus impiannya meraih gelar grand slam ke-25 usai tersingkir dari US Open 2024

Share:
Alexei Popyrin mengalahkan Novak Djokovic pada putara ketiga Australian Open 2024 (IG US Open)
Olahraga
Alexei Popyrin mengalahkan Novak Djokovic pada putara ketiga Australian Open 2024 (IG US Open)

Sportcorner.id - Megabintang tenis dunia, Novak Djokovic harus memupus impiannya meraih gelar grand slam ke-25 usai tersingkir dari US Open 2024.

Menghadapi petenis muda Australia, Alexei Popyrin pada putaran ketiga US Open 2024, Novak Djokovic takluk dalam pertandingan empat set.

Laga yang mempertemukan Novak Djokovic vs Alexei Popyrin berlangsung di arena utama US Open 2024, Arthur Ashe Stadium, New York, Jumat (30/8/2024) malam atau Sabtu pagi WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Djokovic kalah 4-6, 4-6, 6-2 dan 4-6.

Ini jadi kemenangan pertama Popyrin atas Djokovic dalam tiga pertemuan di grand slam sepanjang tahun ini.

Pada dua pertemuan sebelumnya di Australian Open dan Wimbledon, Popyrin selalu kalah dari sang legenda.

Kekalahan dari Popyrin memupus ambisi Djokovic untuk meraih gelar grand slam ke-25.

Baca juga: 2 Rekor yang Bisa Dipecahkan Novak Djokovic jika Juara US Open 2024

Mimpi Raih Grand Slam ke-25

Saat ini, Djokovic masih berbagi tempat dengan Margaret Court dengan 24 gelar grand slam.


Baca Juga

Laga lanjutan Proliga 2025 yang mempertemukan Jakarta Pertamina Enduro vs Yogya Falcons dihelat di Jawa Pos Arena, Surabaya, Sabtu(25/1/2025). Foto: PBVSI

Hasil Proliga 2025 Pertamina Enduro vs Elektrik PLN

Vanja Bukilic Jadi MVP di Laga Red Sparks vs IBK Altos

Komentar Ko Hee-jin soal Cedera Vanja Bukilic

Atlet Muai Thay Kabupaten Bekasi/IG Koni Jawa Barat.

Dua Atlet Kabupaten Bekasi Dikabarkan Belum Terima Bonus PON

Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia di FIBA Asia Cup 2025/FIBA

Hasil FIBA Asia Cup 2025, Australia Bantai Indonesia