Tuesday, September 17, 2024

www.SportCorner.id - FC Utrecht akan menghadapi Twente dalam lanjutan kompetisi Eredivisie.

Utrecht akan menjamu Twente di Stadion Galgenwaard, Minggu (1/9/2024) sore WIB.

Saat ini Utrecht ada di peringkat empat klasemen Eredivisie dengan mengemas tujuh poin hasil dari dua menang dan satu imbang.

Sementara itu, Twente ada di posisi 10 dengan mengemas empat poin hasil dari satu menang dan satu imbang.

Main di kandang sendiri, Utrecht pasti membidik tiga poin dan membuka peuang duduk di puncak klasemen.

[Baca Juga: Susunan Pemain FC Utrecht vs PEC Zwolle, Ivar Jenner Main?]

Menariknya, pertandingan nanti mempertemukan dua pemain yang santer akan dinaturalisasi untuk timnas Indonesia.

Dua pemain yang dimaksud adalah Ole Romeny dan Mees Hilgers. Romeny adalah penyerang di Utrecht sementara Hilgers adalah bek Twente.

Dengan posisi yang berlawanan, bentrok kedua pemain akan sangat menarik untuk dinanti. Seitdaknya, bisa menjadi pembuktian siapa yang layak dinaturalisasi.

Nama Romeny sudah lama dikaitkan dengan Indonesia, karena Timnas Indonesia memang kekurangan sosok penyerang haus gol.

Dari lima pertemuan terakhir, Utrecht mencatatkan dua kemenangan sementara Twente satu kemenangan dan dua laga berakhir imbang.