Sportcorner.id - Dalam film "The Two Popes" yang tayang di Netflix, ada salah satu adegan yang menggambarkan saat Paus Fransiskus dan Paus Benediktus XVI sempat nobar final World Cup (WC) 2014.
Dalam film The Two Popes, kedua Paus digambarkan menyaksikan final WC 2014 di salah satu ruangan di Basilika Santo Petrus, Vatikan, sambil makan pizza dan minum air soda.
Di film The Two Popes, Paus Benediktus XVI dan Paus Fransiskus digambarkan sebagai dua orang yang punya pendirian dan ideologi yang dalam tahap tertentu saling bertolak belakang.
Salah satu hal yang digambarkan bertolak belakang adalah kegemaran pada olahraga.
Paus Benediktus XVI (diperankang Anthony Hopkins) digambarkan sebagai seorang konservatif yang tidak terlalu menyukai sepakbola dan lebih menggemari balap F1, olahraga yang bagi sebagian orang dipandang sangat elitis dan mahal.
Sementara itu, Paus Fransiskus (diperankan Jonathan Pryce) digambarkan sebagai seseorang yang egaliter, progresif dan menyukai sepakbola, olahraga sejuta umat yang digemari orang-orang dari berbagai kalangan.
Baca juga: Klub Sepakbola Favorit Paus Fransiskus