Tuesday, November 26, 2024

Jawaban Shin Tae-yong Disindir Terlalu Banyak Pemain Naturalisasi
Bola

Jawaban Shin Tae-yong Disindir Terlalu Banyak Pemain Naturalisasi

  • Reza Adi Surya - 27/09/2024, 12:40
    Durasi Baca: 3 Menit
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong turut menyaksikan laga Persib vs Port FC (persib.co.id)

www.SportCorner.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menjawab sindiran yang banyaknya pemain naturalisasi.

Sejak menjadi pelatih Timnas Indonesia di tahun 2019, Shin Tae-yong sudah banyak melakukan proses naturalisasi.

Tapi, perbedaan naturalisasi di era Shin Tae-yong adalah, pemain tersebut harus punya darah Indonesia, minimal dari kakek atau nenk.

Tercatat sudah ada 14 nama pemain naturalisasi di era Shin Tae-yong, mulai dari yang pertama adalah Marc Klok dan terakhir Maarten Paes.

Jumlah ini akan bertambah lagi ketika Eliano Reijnders dan Mees Hilgers sudah resmi jadi WNI. Rencananya, kedua pemain itu akan disumpah pada 30 September 2024 di KBRI Belanda.

[Baca Juga: Ini yang Diucapkan Shin Tae-yong saat Marahi Marselino]

Soal pemain naturalisasi memang menimbulkan pro dan kontra. Ada yang bilang kehadiran pemain naturalisasi membunuh karier pemain asli Indonesia.

Ada juga yang menyebut, naturalisasi bukan masalah karena pemain tersebut punya darah Indonesia dan berhak mewakili Timnas Indonesia.

Ada beberapa tokoh yang kontra dengan kebijakan Shin Tae-yong dan salah satunya yang paling dikenal adalah pengamat sepakbola, Tommy Welly.