www.SportCorner.id - Berikut cara penghitungan poin klasemen di turnamen bola voli KOVO Cup 2024.
KOVO Cup merupakan turnamen bola voli yang digelar jelang bergulirnya Liga Voli Korea Selatan atau V-League.
Tahun ini, KOVO Cup 2024 digelar mulai 21 September 2024 hingga 6 Oktober 2024 mendatang.
Sektor putra sudah selesai dipertandingkan dari 21-28 September 2024. Kini, giliran sektor putri yang mulai bertanding pada 29 September 2024.
Terdapat delapan tim yang berpartisipasi, yakni tujuh tim V-League dan satu tim tamu asal Jepang, Aranmare Yamagata.
[Baca juga: MVP Laga Red Sparks vs IBK Altos: Megawati atau Vanja Bukilic?]
Salah satu tim yang paling mencuri perhatian adalah JungKwanJang Red Sparks, yang diperkuat oleh Megawati Hangestri.
Red Sparks tergabung di Grup B bersama dengan Heungkuk Pink Spiders, IBK Altos, dan Aranmare.
Megawati dkk. melakoni pertandingan pertama melawan IBK Altos yang diperkuat oleh mantan kapten Red Sparks, Lee So-young.