Profil Ahmad Doli Kurnia yang Digadang-gadang Jadi Menpora Baru
Berikut profil Ahmad Doli Kurnia, sosok yang tengah mencuri perhatian para pecinta olahraga Indonesia.
www.sportcorner.id - Berikut profil Ahmad Doli Kurnia, sosok yang tengah mencuri perhatian para pecinta olahraga Indonesia.
Nama Ahmad Doli Kurnia belakangan ini santer diisukan akan jadi Menteri Pemuda dan Olahraga pada pemerintahan yang baru.
Sosok Ahmad Doli Kurnia digadang-gadang akan naik menggantikan posisi Dito Ariotedjo selaku Menpora Indonesia.
Namun, benar atau tidaknya kebenaran isu naiknya Ahmad Doli Kurnia sebagai Menpora tentunya baru bisa dibuktikan selepas pelantikan presiden dan wakil presiden yang baru pada 20 Oktober mendatang.
Terlepas dari hal tersebut, tentunya menarik untuk mencari tahu lebih jauh soal siapa Ahmad Doli Kurnia dan sepak terjangnya selama ini.
Baca Juga: [Menpora Dito Ariotedjo Minta Manajemen Persib Lakukan Mediasi]
Profil Ahmad Doli Kurnia
Ahmad Doli Kurnia merupakan Wakil Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) yang digadang-gadang sebagai anggota kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mendatang.
Namanya saat ini tengah disebut layak menjabat sebagai Menpora di kabinet Prabowo-Gibran menggantikan Dito Ariotedjo.
Kader Golkar itu memiliki segudang pengalaman organisasi di bidang kepemudaan, seperti duduk di posisi Ketua KNPI.
Politikus kelahiran 26 Juli 1971 itu telah terjun ke dalam dunia organisasi kemasyarakatan atau kepemudaan tingkat nasional sejak 1997 silam hingga 2015.